Aktivitas Wisata Great Barrier Reef Di Australia

great barrier reef

Dengan luas mencakup 344.400 kilometer persegi (214.025 mil persegi), Great Barrier Reef lebih luas daripada Cairns. Mereka yang meluangkan waktu untuk menjelajahi kawasan Southern Great Barrier Reef yang belum banyak kunjungan, akan merasa tenang pulau-pulau yang belum terjamah. Selain itu juga lokasi bersnorkel dan menyelam, serta satwa laut yang mengagumkan seperti pari manta dan taman terumbu warna-warni. Banyak aktivitas wisata great barrier reef yang dapat Anda lakukan.

Bahkan, terdapat pantai selancar tempat semua orang dapat belajar berselancar dengan ombak. Temukan Australia yang sesungguhnya di perkotaan nan sederhana dan tenang, seperti kota unik bernama Seventeen Seventy (Town of 1770). Kota ini memiliki nama dari tahun berlabuhnya penjelajah Inggris James Cook di tempat tersebut. 

Beberapa aktivitas wisata great barrier reef yang menarik yaitu:

Tidur di Tengah Laut

Salah satu cara terbaik untuk menikmati sendiri terumbu karang adalah mengikuti Reefsleep Experience. Cruise Whitsundays mengantarkan kelompok kecil pengunjung ke platform Reefworld miliknya yang tertamba di pinggir Hardy Reef untuk bersnorkel, menyelam, maupun mengendarai perahu dan helikopter selama seharian. Dan tidak seperti semua pejalan tur harian lainnya yang kembali pada pukul 15.00, Reefsleeper berkesempatan untuk tinggal.

Pada sore hari, tamu dapat kembali menenggelamkan diri di perairan terumbu karang. Saat malam tiba, panggangan barbekyu pun menjadi aktivitas menarik. Anda juga dapat menyelam saat malam sebelum beristirahat di dalam swag (tenda rendah dengan kasur untuk kawasan Pedalaman Australia) di bawah gemintang.

Melihat Bayi Penyu di Mon Repos

Amati penyu tempayan yang terancam punah bersarang dan menetas di Mon Repos pantai di kota Bundaberg yang tenang. Lokasi penting ini menjadi sarang populasi terbesar penyu tempayan di Pasifik Selatan, dan tur mengamati penyu kawasan ini, yang berlangsung pada November hingga Januari, memberi Anda kesempatan guna mengamati penyu yang menepi untuk bertelur. Dari Januari hingga Maret, Anda dapat melihat bayi penyu mungil menetas dan menapaki pasir menuju laut lepas. Kedua tur ini sangat populer, jadi pastikan untuk memesan jauh hari sebelumnya.

Berjalan di Bawah Laut

Green Island, pulau pasir yang berjarak sekitar setengah jam dari Cairns, menawarkan wisata Seawalker. Pengunjung dapat berjalan menyusuri dasar laut dengan memakai helm selam. Helm tersebut seperti helm selam logam gaya lama yang menutup kepala Anda sepenuhnya dalam tabung dan terhubung ke permukaan melalui selang udara.

Akan tetapi, berbeda dengan helm logam lama, permukaan helm Seawalker hampir bening seluruhnya. Sehingga Anda dapat leluasa mengamati kehidupan laut nan mengagumkan di sela-sela terumbu karang. Inilah cara hebat untuk menikmati keajaiban bawah air bagi mereka yang tidak dapat berenang. Dan juga bagi pengguna kacamata karena mereka tidak perlu melepasnya.

Jelajah Great Keppel Island

Pusat utama penghubung Queensland nan semarak Rockhampton yang berjarak 108 kilometer (67 mil) ke utara Gladstone atau satu jam terbang dari Brisbane – merupakan gerbang menuju Great Keppel Island. Dulunya terkenal sebagai pulau tempat berpesta, kini Great Keppel Island lebih cocok disebut sebagai surga pribadi.

Pencari ketenteraman dapat menghabiskan waktu menyusuri pulau seluas 14 kilometer persegi (5,4 mil persegi), menjelajahi 17 pantai nan menawan yang memagari pulau, atau menelusuri pedalaman bersemak dengan kupu-kupu berwarna permata.

Berkat terumbu karang tepi pantai yang melindunginya, pengunjung juga dapat langsung terjun ke air yang tenang untuk menyaksikan kawanan ikan penuh warna. Sejumlah pilihan akomodasi yang nyaman dan menenangkan juga tersedia di sini. Pulau ini dapat dijangkau dengan pelayaran kapal feri selama setengah jam dari kota Yeppoon (di dekat Rockhampton).