Rekomendasi Wisata Gold Coast Queensland Australia

wisata gold coast

Australia menjadi salah satu negara yang sangat menarik untuk dikunjungi ketika kamu ingin liburan ke luar negeri. Mengapa Australia? Karena negara yang satu ini merupakan negara maju dengan keindahan alam khas yang dapat memanjakan siapa saja yang mengunjunginya. Banyak rekomendasi wisata gold coast yang menarik di Australia.

Bukan hanya Sydney yang terkenal karena Gedung Operanya saja. Australia memiliki sebuah tempat yang terkenal dengan objek wisata pantainya yaitu Gold Coast. Mendapat julukan sebagai “Balinya Australia”, Gold Coast memang merupakan sebuah kota metropolitan yang memiliki suasana santai dan sangat indah terutama saat sore hari.

Bukan hanya terkenal akan wisata pantainya saja, tetapi juga beberapa objek wisata menarik dan menyenangkan juga berdiri di Gold Coast. Objek wisata tersebut terkenal sangat keren dan sayang jika terlewat begitu saja.

Wisata Taman Rekreasi

Selain pantai, Gold Coast juga terkenal dengan taman rekreasi kelas dunianya. Pencinta rekreasi air wajib mengunjungi Wet ‘n’ Wild untuk mencoba seluncuran ekstremnya seperti Kamikaze dan Tornado. Warner Bros. Movie World tepat untuk keluarga karena menawarkan begitu banyak atraksi yang cocok untuk anak dan kesempatan bertemu dengan karakter kartun menggemaskan. 

Dreamworld menyediakan wahana besar, termasuk The Giant Drop, Tower of Terror, dan Buzz Saw bagi penggemar petualangan. Untuk menjelajahi lebih dari satu taman rekreasi, Anda bisa membeli Mega Pass, yang akan memberikan akses ke Wet ‘n’ Wild, Movie World, Sea World (taman satwa laut), serta wisata pertanian dan margasatwa Australia, Paradise Country. Tiket ke Dreamworld dapat dibeli terpisah.

Bersepeda di Pinggir Pantai

Sewa sepeda di Surfers Paradise dan bersepedalah selama 20 menit menuju Broadbeach yang cantik. Ada banyak restoran dan toko di sini, termasuk kedai vegetarian Cardamom Pod dan pusat perbelanjaan besar Pacific Fair. Di Mermaid Beach yang terletak tidak jauh terdapat Bam Bam Bakehouse yang menyediakan menu kopi dan pastri. Perjalanan 30 menit ke arah selatan akan membawa Anda ke area selancar populer, Burleigh Heads.

Dari bulan April hingga September, Anda dapat melihat paus saat menikmati Oceanview Walk yang indah di Burleigh Head National Park. Atau telusuri sepanjang jalan menuju Currumbin Wildlife Sanctuary, dan Anda pun dapat memberi makan kanguru, melihat buaya dari dekat, atau memeluk koala. Anda bisa kembali ke Surfers Paradise untuk mengunjungi pasar tepi pantai yang diadakan setiap hari Rabu, Jumat, dan Minggu malam mulai pukul 16.00 hingga 21.00. Beach Bikes memiliki beberapa lokasi penyewaan sepeda motor di seluruh Gold Coast.

Surfer Paradise

Kalau Anda sudah menginjakkan kaki di Surfer Paradise, artinya kamu sudah resmi masuk ke Kota Gold Coast. Surfer Paradise sendiri merupakan sebuah distrik yang terkenal dan menjadi tujuan wisata bagi para peselancar. Sesuai namanya, Surfer Paradise ini terletak di pinggir pantai. Di sana terdapat banyak tempat perbelanjaan dan restoran.

Anda bisa belanja oleh-oleh buat keluarga dan teman-teman di sini. Toko-toko yang menjual souvenir dengan harga yang sangat terjangkau gak akan bikin dompetmu seret. Jangan lewatkan pula kulineran enak di sana.

Belajar Sejarah Aborigin

Meskipun waktu tempuh untuk menyaksikan Spirits of the Red Sand mencapai 40 menit dari Gold Coast, namun pertunjukan budaya yang menggetarkan hati ini tidak boleh Anda lewatkan. Spirits of the Red Sand menggambarkan kisah Jarrah, satu-satunya anggota dari tiga Aborigin bersaudara yang masih hidup. Ia bercerita tentang pengalaman keluarganya dengan pemukim kolonial dan mengisahkan tentang semangat, kerendahan hati, dan kemenangan yang berkembang seiring zaman.

“Set” di Beenleigh adalah bagian dari kota abad ke-19 yang sesungguhnya, lengkap dengan gereja, pub, dan desa Aborigin. Sebagai penonton, Anda akan menyusuri lokasi set berbeda sepanjang malam, yang membuat Anda merasa menjadi bagian dari pertunjukan. Drama dan intrik memuncak berkat aktor berbakat dalam pertunjukan ini, karakter mereka terinspirasi oleh tokoh nyata dan berdasarkan kejadian sebenarnya yang mengubah perjalanan sejarah masyarakat Aborigin di Queensland. Pengunjung juga akan menikmati makan malam BBQ panggang arang.