Top 5 Tempat Wisata di Pangalengan yang Populer

Tempat wisata di pangalengan

Kalau kamu berlibur ke daerah Bandung, jangan lupa untuk menyempatkan mampir ke tempat wisata di Pangalengan. Di daerah ini, ada banyak sekali pilihan wisata menarik yang wajib untuk kamu kunjungi. 

Selain menawarkan wisata alam dengan pemandangan alam yang indah, kamu juga bisa mendatangi wisata lainnya yang nggak kalah cantik. Karena itu, kunjungi saja beberapa rekomendasi tempat wisata di Pangalengan berikut ini: 

Tempat Wisata Situ Cileunca Pangalengan

Sudah pernah datang ke tempat wisata berupa danau buatan belum? Kalau belum, maka sekarang waktunya kamu untuk berlibur ke wisata Situ Cileunca yang berlokasi di Desa Wanasari, Pangalengan, Bandung. 

Situ Cileunca merupakan sebuah tempat wisata danau buatan yang memiliki luas sekitar 1400 hektar. Fasilitas yang tersedia di danau ini juga cukup lengkap. Kamu bisa menyewa sebuah kapal kecil untuk mengelilingi danau ini. 

Biaya wisata di Situ Cileunca cukup murah dan masih bisa terjangkau oleh kantong dompet kamu. Sebab, untuk menikmati suasana dan pemandangan di danau ini kamu cuma perlu menyisihkan uang sekitar 3 ribu – 5 ribu rupiah per orangnya. 

Hutan Pinus Rahong

Berkemah memang paling cocok dilakukan di daerah hutan pinus. Selain karena suasana alamnya yang sejuk, pepohonan di hutan pinus juga bisa menjadi tempat untuk menyangga tali-tali tenda.  Karena itulah, Hutan Pinus Rahong menjadi salah satu tempat wisata di Pangalengan yang bagus untuk camping. 

Jika kamu berminat memasang tenda di hutan ini, maka kamu perlu merogoh kocek sekitar 500 ribu sampai 650 ribu rupiah. Nominal tersebut tentu berlaku untuk mendapat perizinan memasang dan menyewa satu tenda. 

Wisata Pemandian Air Panas Cibolang Pangalengan

Setelah seharian jalan-jalan dan menikmati tempat wisata yang ada di Pangalengan, kini saatnya kamu rileks sejenak. Salah satu aktivitas yang cocok untuk beristirahat adalah dengan berendam di air panas. 

Oleh karena itu, kamu bisa melipir sejenak ke Pemandian Air Panas Cibolang yang ada di Pangalengan. Dengan begitu, kamu bisa menikmati sensasi berendam di air panas selama sekitar satu jam. 

Biaya yang perlu kamu siapkan untuk menikmati tempat wisata ini cuma sekitar 20 ribu rupiah. Nominal tersebut tentu cukup murah untuk menghilangkan rasa penat dan lelah setelah seharian jalan-jalan. 

Tempat Wisata Taman Langit Pangalengan

Bandung memang surganya wisata alam. Salah satu tempat wisata di Pangalengan yang cocok untuk melihat pemandangan alam di Bumi Sangkuriang adalah Taman Langit. Taman ini berada di ketinggian 1600-an mdpl. Maka nggak heran kalau udaranya cukup dingin dan sejuk. 

Harga tiket masuk ke Taman Langit cukup murah dan nggak akan menguras biaya liburan. Sebab, untuk masuk ke destinasi wisata ini kamu cuma perlu menyiapkan uang sekitar 5 ribu sampai 10 ribu rupiah. 

5 Wisata Alam Malang yang Cocok untuk Kegiatan Healing

Sunrise Point Cukul Pangalengan

Melihat pemandangan alam berupa sunrise dan sunset memang gampang-gampang susah. Apalagi kalau tempat dan lokasinya nggak mendukung untuk melihat fenomena alam ini. Setidaknya, kamu harus berada di lokasi yang tinggi untuk melihat matahari terbit dan terbenam. 

Salah satu lokasi wisata yang mendukung kegiatan ini adalah Sunrise Point Cukul Pangalengan. Sama seperti namanya, tempat ini memang ditujukan untuk orang-orang yang ingin melihat sunrise. 

Biaya tiket masuk ke lokasi wisata ini adalah 10 ribu rupiah per orangnya. Kemudian, jam operasionalnya akan mulai beroperasi sejak pukul 5 pagi dan pukul 6 sore. Usahakan untuk berada di lokasi sebelum jam operasionalnya buka agar nggak mengantri. 

Baca Juga :

***