7 Wisata Bangkalan Terbaru yang Menarik untuk Dikunjungi

Cityawesome.com – Wisata Bangkalan terbaru. Bangkalan merupakan salah satu kabupaten yang ada di Provinsi Jawa Timur. Mengunjungi kota indah Bangkalan tentu akan membuat suasana liburan semakin mengesankan.

Bagaimana tidak, Bangkalan sendiri di lengkapi dengan berbagai objek wisata menarik dan selalu terbaru. Sehingga tidak jarang jika banyak objek wisata yang di datangi anak muda hanya untuk melakukan swafoto kekinian.

Untuk kamu yang tertarik mengunjungi kabupaten Bangkalan Madura, berikut ini beberapa objek wisata menarik yang sayang untuk dilewatkan.

1. Bukit Jaddih

Merupakan salah satu objek wisata menarik di Bangkalan Madura. Bukit Jaddih sendiri terbilang cukup populer dan tidak pernah sepi dari minat wisatawan.

Bukit ini berasal dari batuan kapur yang menyimpan keindahan menakjubkan. Lokasinya sendiri berada di Jakan, Parseh, Sicah, Kabupaten Bangkalan. Di buka setiap hari mulai pukul 07.00 sampai dengan 18.00 WIB kamu bisa datang kapanpun sesuka hati.

Selain itu kamu juga tidak perlu khawatir karena objek wisata yang satu ini di lengkapi dengan berbagai fasilitas menarik mulai dari Mushola, area parkir, berbagai spot foto, camping ground, perahu wisata, waterpark, dan masih banyak lagi yang lainnya.

2. Bukit Kapur Arosbaya

Saat memilih Bangakalan sebagai salah satu tujuan wisata menarik, pastikan untuk tidak melewatkan Bukit Kapur Arosbaya. Di mana merupakan bebatuan indah yang cocok untuk di jadikan spot foto kekinian.

Untuk lokasinya sendiri berada di Plalangan, Buduran, Makam Air Mata, Kabupaten Bangkalan. Dengan jam operasinal yang di buka setiap hari mulai pukul 09.00 sampai dengan 17.00 WIB.

Selain itu fasilitasnya tidak kalah lengkap di bandingkan dengan objek wisata lainnya. Mulai dari area parkir yang luas, spot foto, wahana permainan, gazebo, dan masih banyak lagi yang lainnya juga bisa kamu rasakan di sana.

3. Labuhan Mangrove Education Park

Objek wisata menarik lainnya yang berada di kabupaten Bangkalan yakni Labuhan Mangrove Education Park. Di mana memiliki pemandangan yang indah dan mempesona. Untuk lokasinya sendiri berada di Sepulu Bangkalan dan di buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai dengan 18.00 WIB.

Sama halnya dengan wisata Mangrove lainnya, kamu akan bisa menikmati wisata hutan yang menyenangkan dengan berbagai fasilitas wisata menarik seperti spot foto hingga outbond area.

4. Mercusuar Sembilangan

Kabupaten Bangkalan memiliki bangunan yang instagenic yakni Mercusuar Sembilangan. Di mana bangunan yang tinggi dan indah tersebut sangat cocok untuk pecinta fotografi.

Lokasinya sendiri berada di Pernajuh, Socah, Kebupaten Bangkalan. Dengan akses jalan yang baik, mercusuar Sembilangan di buka untuk umum setiap hari selama 24 jam.

Objek wisata yang satu ini juga tidak kalah dengan berbagai fasilitas penunjang seperti tempat parkir kendaraan, toilet, mushola, bahkan hingga warung pinggiran untuk kamu belanja makanan.

5. Museum Cakraningrat

Bangkalan tidak ketinggalan dengan objek wisata edukasi yang sayang untuk dilewatkan. Seperti salah satunya adalah museum Cakraningrat yang berlokasi di Mlajah, kecamatan Bangkalan.

Mengunjungi museum yang satu ini memungkinkan kamu untuk belajar sejarah mengenai kota Bangkalan itu sendiri. Bahkan lebih dalam lagi, kamu juga akan bisa mengetahui kebudayaan masyarakat Madura pada zaman dahulu.

Tidak jauh dari pusat kota Bangkalan, Museum Cakraningrat bisa menjadi rekomendasi terbaik untuk kamu menghabiskan waktu bersama keluarga.

6. Pantai Rongkang

Wisata pantai memang menjadi objek wisata yang tidak pernah ada habisnya. Seperti di Bangkalan, kamu bisa mengunjungi pantai Rongkang yang lokasinya berada di Kejawan, Kwanyar Barat.

Selain itu objek wisata pantai yang satu ini bisa kamu kunjungi kapanpun. Hal ini dikarenakan jam operasionalnya yang dibuka setiap hari bahkan 24 jam.

Berbicara mengenai fasilitas, wisata pantai Rongkang memiliki berbagai fasilitas yang cukup lengkap mulai dari area parkir, gazebo, spot foto, mushola, toilet, bahkan hingga perahu wisata.

7. Pantai Siring Kemuning

Rekomendasi wisata lainnya yang menarik di kabupaten Bangkalan adalah Pantai Siring Kemuning. Terbilang cukup populer, pantai yang satu ini memang tidak pernah tertinggal dari minat wisatawan. Pantai Siring Kemuning dilengkapi dengan hamparan pasair putih dan air yang jernih serta kebiruan menambah keindahan wisata disana.

Terlebih lagi harga tiket masuknya juga terbilang cukup terjangkau dan murah sehingga cocok untuk dijadikan objek wisata keluarga. Dibuka setiap hari mulai pukul 06.00 sampai dengan 18.00 WIB, pantai Siring Kemungin berlokasi di Macajah, Tanjungbumi, kabupaten Bangkalan.

Nah itulah beberapa rekomendasi wisata menarik di Bangkalan yang sayang untuk dilewatkan. Jika kamu memilih Bangkalan sebagai salah satu tujuan wisata, pastikan untuk tidak melewatkan beberapa objek wisata yang sudah direkomendasikan diatas.

Baca Juga :

***