Cityawesome.com – Waterpark terbaik di dunia. Waterpark merupakan salah satu destinasi wisata pilihan keluarga yang menyajikan taman bermain air dengan berbagai wahana di dalamnya. Bahkan mungkin kamu juga sering mengunjungi waterpark yang ada di Indonesia.
Namun berbicara mengenai waterpark, tahukan kamu beberapa waterpark terbaik di dunia dengan segala keseruan dan fasilitas di dalamnya. Dengan berkunjung ke waterpark terbaik di dunia, tentunya kamu akan mendapatkan pengalaman liburan yang berbeda.
Berikut ini beberapa waterpark terbaik di dunia yang bisa jadi rekomendasi terbaik untuk kamu kunjungi.
1. Aquatica di Orlando, Florida
Menjadi salah satu waterpark terbaik di dunia. Aquatica tidak hanya memiliki satu kolam ombak saja melainkan terdapat kolam ombak kembar di dalamnya.
Nantinya kamu juga bisa menikmati waterslide yang memungkinkan kamu untuk bisa melewati akuarium lumba – lumba. Selain itu, terdapat juga pantai pasir putih buatan yang di jadikan sebagai dasar untuk kebun yang memiliki ribuan vegetasi.
2. Caribbean Bay di Korea Selatan
Jika kamu ingin menikmati ketenangan saat berkunjung ke Waterpark. Caribbean Bay bisa menjadi jawabannya. Berbeda dengan waterpark lainnya, kamu akan mendapat ketenangan saat mengunjungi waterpark yang berada di Korea Selatan ini. Di dalamnya terdapat kolam air panas tradisional yang di lengkapi dengan ruangan khusus untuk tidur.
3. Aquaventure Waterpark di Dubai
Berada di Dubai, Uni Emirat Arab. Aquaventure Waterpark menjadi salah satu yang terbesar dengan. Di sana kamu bisa mencoba slide terlebar dengan ukuran yang mencapai 2,3 kilometer.
Selain itu, slide tersebut di bangun dengan bantuk yang berbeda yakni di lengkapi sudut curam yang mencapai 90 derajat.
4. Beach Park Fortaleza
Beralih ke Brazil. Di sana terdapat salah satu waterpark terbaik di dunia. Beach park Fortaleza memiliki water ride tertinggi dan tercepat di dunia yang akan memacu adrenalin siapapun yang berani menaikinya.
Tidak hanya itu saja, di sana juga terdapat Kalafrio yang merupakan slide terbuka dengan ukuran yang sangat besar. Namun jika kamu ingin berkunjung kesana, pastikan juga untuk mengutamakan keselamatan di karenakan banyaknya wahana yang cukup menegangkan di sana.
5. Watercube Waterpark di Beijing
Merupakan salah satu waterpark terbaik yang ada di negara China. Kamu akan menemukan pipa slide yang memiliki bentuk seperti tornado di sana. Selain itu, Watercube yang berlokasi di beijing ini memiliki atap yang berbentuk unik di lengkapi dengan lampu. Bahkan kolam ini juga sempat di gunakan untuk pertandingan renang dalam olimpiade.
6. WaterWorld Theme Park
Negara kecil yang ada di selatan Turki ini tidak mau kalah untuk memiliki waterpark tebaik di dunia dengan nuansa Yunani Kuno.
Di dalamnya terdapat kolam ombak serta Geyser buatan yang terbuat dari sisa – sisa kapal yang karam di sana. Selain itu terdapat juga sungai buatan dengan ombak yang santai hingga menghasailkan ketenangan untuk kamu yang ingin berkunjung kesana.
7. Area 47 di Autria
Terletak di danau Alpine. Waterpark yang satu ini hanya di buka pada bulan April hingga September. Beberapa wahana favorit yang tidak boleh terlewatkan di sana adalah Hydro Speed Slide dan menara Diving.
Tentunya kamu bisa menikmati wahana seru di sertai keindahan alam khas Eropa di sana.
Itulah beberapa waterpark terbaik di dunia dengan keindahan dan keseruan wahana yang tersedia. Di antara yang telah di sebutkan, manakah di antaranya yang membuatmu penasaran ingin kamu kunjungi?***