Cityawesome.com – Pantai terbaik di Indonesia. Berlibur ke pantai menjadi pilihan terbaik yang bisa kamu kunjungi. Di mana nantinya kamu tidak hanya bisa menikmati keindahan alam melainkan juga sebagai refreshing dari sibuknya aktifitas harian. Indonesia sendiri merupakan negara kepulauan yang tentunya memiliki pantai yang indah.
Bahkan tidak jarang juga pantai di Indonesia menjadi pusat bagi wisatawan asing yang ingin berjemur. Nah untuk itu pada artikel kali ini akan di jabarkan mengenai rekomendasi pantai terbaik di Indonesia yang wajib kamu kunjungi setidaknya sekali seumur hidup.
1. Pantai Raja Ampat
Pantai yang satu ini tidak hanya populer di Indonesia melainkan juga hingga ke manca negara. Berlokasi di Papua Barat, pantai Raja Ampat memiliki keindahan alam yang eksotis dan membuat siapapun terpukau dengan kecantikannya.
Hamparan pasir putih dengan air yang jernih menjadi rumah bagi sekitar 75% terumbu karang di dunia. Selain itu pantai Raja Ampat juga sering kali di jadikan sebagai lokasi penyelaman bawah laut. Tidak hanya wisatawan lokal, bahkan wisatawan asing juga mengakui keindahan pantai Raja Ampat ini.
2. Pantai Kuta
Bali memang tidak pernah kekurangan pantai terbaiknya. Bahkan Bali sendiri menjadi pulau dengan keindahan pantai yang cukup di akui di dunia. Oleh karena itu kamu tidak perlu kaget saat melihat banyaknya turis asing yang datang dan berlibur kesana.
Berlokasi di Denpasar, pantai Kuta memiliki garis pantai mencapai 5 KM dengan warna pasir putih yang bersih serta air yang jernih.
3. Pantai Pink
Saat kamu berkunjung ke destinasi wisata pulau Komodo. Pastikan untuk tidak melewatkan pantai Pink yang ada di sana. Di mana kamu akan melihat keindahan pemandangan pasir putih dengan air laut yang sangat jernih. Yang membuat pantai ini menjadi unik adalah pasir pantainya yang cenderung berwarna pink. Hal itu jugalah yang menjadi alasan mengapai paintai ini bernama pantai Pink.
Selain itu pantai Pink juga sering kali di jadikan sebagai spot diving dan snorkeling bagi para wisatawan baik asing maupun lokal.
4. Pantai Nihiwatu
Berlokasi di Sumba, kamu bisa berkunjung ke salah satu pantai terbaik di Indonesia yaitu pantai Nihiwatu. Di mana kamu bisa melihat pemandangan sunset yang menakjubkan. Selain itu lokasinya juga berada di balik sebuah hutan sehingga masih jarang di kunjungi wisatawan.
Saat berkunjung kesana nantinya kamu akan melihat hamparan pantai dengana panjang sekitar 2,5 meter dengan pasir putih yang memanjakan mata. Pantai yang satu ini juga sangat cocok untuk di jadikan sebagai lokasi diving.
5. Pantai Gili Trawangan
Pantai yang satu ini bisa menjadi rekomendasi terbaik untuk kamu yang ingin berlibur ke pantai. Bagaimana tidak, pantai Gili Terawangan yang berada di Lombok ini kabarnya masih terjaga dari polusi udara. Bahkan untuk berkunjung kesana, kamu hanya di perbolehkan untuk naik andong.
Saat berkunjung kesana, kamu akan di manjakan dengan hamparann pasir putih yang bersih dengan air laut jernih dan ombak yang sangat tenang. Tidak jarang juga pantai ini menjadi spot terbaik untuk melakukan snorkeling dan juga diving.
6. Pantai Ora
Jika kamu berkunjung ke Maluku Tengah, pastikan untuk tidak melewatkan pantai Ora. Di mana keindahannya seperti pantai indah lain yang berada di luar negeri. Selain itu pantai di sana memiliki air laut yang sangat jernih sehingga kamu bisa melihat kehidupan laut dari atas kapal.
Selain itu hamparan pasir putih yang ada juga sangat memanjakan mata dan membuat siapapun menjadi betah saat berkunjung kesana.
7. Pantai Sawarna
Rekomendasi pantai terbaik di Indonesia lainnya adalah pantai Sawarna. Lokasainya tidak jauh dari ibukota Indonesia yakni di Banten. Pantai ini memiliki keindahan pasir putih yang lengkap dengan air yang jernih sehingga membuat siapapun menjadi terpukau.
Selain itu di sekitar pantai juga terdapat banyak objek wisata yang bisa kamu kunjungi seperti Pantai Pulo manuk, Pantai Goa Langir, Pantai Tanjung Layar, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Itulah beberapa rekomendasi pantai terbaik di Indonesia. pastikan kamu berkunjung paling tidak sekali seumur hidup untuk menikmati keindahan alam di dalamnya.***