5 Wisata Belanja di Dubai, Bikin Kamu Lupa Waktu

wisata belanja dubai

Dubai di Uni Emirat Arab adalah destinasi sempurna untuk yang ingin puas berbelanja. Dari mal megah dengan barang branded sampai pasar tradisional nan eksotis, kamu akan menemukannya. Maka dari itu tempat ini terkenal sebagai wisata belanja Dubai.

Dubai dapat mengakomodasi ragam selera dan preferensi wisatawan. Tempat wisata di Dubai begitu lengkap untuk wisatawan yang ingin berbelanja. Dubai menawarkan pengalaman belanja yang berkesan dengan suasana yang bermacam-macam.

Wisatawan bisa keluar masuk aneka mal yang megah di Dubai. Beberapa rekomendasi tempat belanja yang menarik adalah:

1. The Dubai Mall

Inilah mal paling besar di dunia. Di dalam mal ini ada departement store kelas dunia yaitu Galeries Lafayette dan Bloomingdale’s. Menampilkan lebih dari 1.200 toko ritel, dua department store sebagai tenant utama dan ratusan gerai makanan dan minuman, The Dubai Mall mencakup lebih dari 1 juta meter persegi, area yang setara dengan 200 lapangan sepak bola.

Ada Fashion Avenue berisi butik branded dari Chanel sampai Lanvin. Ada Level Shoe District dengan Fendi sampai Dior. Mal ini juga menyediakan tempat main ice skating. Yang juga jadi favorit di sini adalah Dubai Aquarium & Underwater Zoo.

2. Jumeirah Plaza

Jumeirah Plaza merupakan tempat belanja berikutnya yang bisa kamu kunjungi saat berada di Dubai. Tempat yang satu ini berada di lokasi yang strategis, yaitu di tengah kota dan dekat dengan hotel-hotel. Jumeirah Plaza termasuk mal tertua di Dubai. Mall ini pertama kali buka pada tahun 1994 yang lalu. Mall ini juga merupakan mall yang sering di kunjungi masyarakat Dubai asli karena lebih sepi oleh wisatawan.

Ada beberapa merk terkenal internasional misalnya Armani, Dior, dan lan sebagainya. Selain itu mall ini memiliki area pameran yang bisa menjadi lokasi untuk menggelar aneka program budaya dan juga kesenian. Selain itu di dekat Jumeirah Plaza juga ada salah satu wisata air terbaik dunia yang bisa kamu kunjungi.

3. Souk Madinat Jumeirah

Jika Anda ingin berbelanja dengan suasana yang lebih berbeda, Anda bisa datang ke Souk Madinat Jumeirah. Tempat belanja yang satu ini merupakan souk atau pasar modern yang cukup nyaman. Ada beberapa bangunan yang memiliki arsitektur khas Persia di sana dengan nuansa Arab dan gapura berbahan baku kayu. Tempat ini adalah tempat yang nyaman untuk menikmati deretan toko.

Ada banyak jenis barang yang dijual di sana, misalnya aksesoris, rempah-rempah, karpet, aneka kerajinan tangan, dan sebagainya. Walau harganya lebih mahal dari harga yang dijual di pasar tradisional, namun berbelanja di sini akan memberikan kesan yang lebih nyaman.

4. Spice Souk

Spice Souk terkenal sebagai tempat untuk membeli rempah-rempah asli dan lezat. Meski begitu terdapat juga juga buah tangan, seperti magnet, pakaian tradisional, bahkan dekorasi rumah. Satu hal terbaik tentang berbelanja oleh-oleh di Spice Souk ialah bahwa tempat itu menjadi salah satu dari sedikit tempat di Dubai dimana tawar menawar bisa terjadi.

Oleh karena itu, bagi mereka yang berbelanja suvenir dalam jumlah besar, Spice Souk adalah tempat yang ideal untuk mendapatkan banyak barang dengan kocek yang lebih murah.

5. Burjuman Centre

Ada lagi salah satu wisata belanja di Dubai yang bisa Anda kunjungi yaitu Burjuman Centre. Mall yang satu ini memiliki area lama dan area baru. Area lama merupakan area yang menjual merk high end.

Mall ini memiliki taman bermain untuk anak-anak, tepatnya di lantai tiga. Di sana juga ada air terjun interaktif. Ada juga bioskop untuk menonton film dengan 14 layar.

Mall ini juga berhias dengan taman-taman yang menyejukkan dan indah. Cocok untuk kamuyang ingin bersantai sejenak setelah berjalan-jalan di dalam mall. Kamu juga bisa mencari kuliner saat sedang kelaparan. Bisa juga makan di luar ruangan.