Cityawesome.com – Fakta unik provinsi Bengkulu. Bengkulu merupakan salah satu provinsi yang terletak di pulau Sumatera. Provinsi ini memiliki luas sekitar 19.788 KM2 yang berbatasan langsung dengan provinsi Sumatera Barat, Jambi, Sumatera Selatan, dan juga Lampung.
Sama seperti provinsi lainnya di Indonesia, tentunya Bengkulu memiliki fakta unik yang menjadi icon dari provinsi yang memiliki jumlah penduduk sekitar 2,5 juta jiwa ini.
Berikut ini Cityawesome sudah merangkum beberapa fakta unik yang ada di provinsi Bengkulu untuk kamu ketahui.
Penjahit bendera Indonesia pertama
Mungkin kamu sudah mengetahui tentang siapa penjahit Bendera Merah Putih pertama kali dan tercatat dalam sejarah. Ya, ibu Fatmawati yang merupakan istri dari presiden Indonesia yang pertama yaitu Soekarno yang menjahit Bendera Indonesia.
Untuk pengetahuan kamu, bahwa ibu Fatmawati sendiri merupakan orang asli Bengkulu yang memang harus di akui memiliki peran penting dalam kemerdekaan negara kita.
Gempa bumi terbesar di provinsi Bengkulu
Fakta lainnya yang mungkin akan sulit di lupakan oleh masyarakat Bengkulu adalah bencana alam di masa lalu. Gempa bumi terbesar di provinsi ini terjadi pada tahun 2000.
Selain itu, gempa bumi yang berkekuatan 7.3 Skala Richter ini menewaskan hingga 94 ribu jiwa yang menjadi duka mendalam untuk provinsi Bengkulu ini.
Bunga Rafflesia Arnoldi
Fakta unik lainnya yang di miliki oleh provinsi Bengkulu adalah bunga Rafflesia Arnoldi yang sekaligus menjadi icon dari provinsi ini.
Bunga Raflesia Arnoldi sendiri di temukan pertama kali oleh Stamford Raffles dan Joseph Arnold pada tahun 1818. Menjadi salah satu bunga terbesar di dunia yang memiliki lebar 70 hingga 110 CM.
Selain itu, bunga ini juga memiliki berat yang mencapai hingga 10 Kg. Yang membuat bunga ini berbeda dengan bunga lainnya adalah aroma busuk yang di hasilkan saat sedang mekar.
Menjadi nama jalan di Singapura
Masyarakat Bengkulu sendiri tentunya sangat bangga dengan terpampangnya nama provinsi ini di jalanan yang ada di Singapura. Kamu akan melihat nama jalan Bencoolen saat berkunjung ke negara Singapura.
Bencoolen merupakan nama lain dari Bengkulu pada masa penjajahan Inggris terhadap provinsi ini. Selain itu, pemberian nama Bencoolen di jalanan Singapura juga menjadi awal dari berakhirnya masa penjajahan Inggris terhadap Bengkulu.
Benteng peninggalan penjajah
Fakta unik lainnya dari provinsi Bengkulu ini adalah tentang keberadaan Benteng Marlborough yang merupakan salah satu benteng terbesar di Indonesia.
Tentunya keberadaan benteng ini juga memiliki sejarahnya yang merupakan peninggalan inggris yang pernah menjadi benteng terkuat kedua inggris pada masanya.
Benteng yang terletak di jalan Benteng, Kebun Keling ini memiliki bentuk seperti kura kira jika di lihat dari atas. Selain itu, benteng ini juga berdiri megah dengan luas 44.000 M2 dan 8.5 M di atas permukaan laut.
Rumah pengasingan presiden Soekarno
Provinsi Bengkulu sendiri nampaknya tidak jauh dari sejarah kemerdekaan Indonesia. Bagaimana tidak, selain ibu Fatmawati yang menjadi penjahit bendera Indonesia pertama.
Dan juga benteng Marlborough yang merupakan peninggalan Inggris pada masa penjajahan. Rupanya provinsi ini juga menjadi lokasi tempat presiden Soekarno di asingkan.
Saat berkunjung ke provinsi ini, kamu akan bisa melihat rumah pengasingan Bung Karno pada masanya yang hingga kini masih terjaga dan lengkap beserta barang peninggalan Bung Karno mulai dari buku – buku, tempat tidur, hingga sepeda.
Itulah beberapa fakta unik yang di miliki oleh provinsi Bengkulu, tentunya banyak dari sejarah yang tercatat dalam provinsi ini memiliki peranan untuk kemerdekaan Indonesia ya.***