Kota Jogja memang benar-benar menawarkan berbagai pilihan destinasi wisata yang menggiurkan, salah satunya adalah wisata Obelix Hills. Meski nggak sepopuler wisata Candi Prambanan, namun Perbukitan Obelix memiliki pesonanya sendiri yang bisa membuat kamu tertarik untuk mampir.
Pemandangan alam adalah salah satu daya tarik dari wisata Perbukitan Obelix. Kalau kamu suka dengan suasana perbukitan yang tenang sekaligus indah, maka kunjungilah tempat wisata ini. Ada banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan. Beberapa di antaranya bisa kamu cek di bawah ini!
Rute Lokasi Wisata Obelix Hills
Perjalanan yang mesti kamu tempuh untuk sampai ke lokasi wisata ini cukup sebentar. Kamu cuma memerlukan waktu sekitar setengah jam dari pusat Kota Jogja untuk sampai ke destinasi wisata ini. Makanya, masukkan destinasi wisata ini ke dalam rencana liburan kamu ya.
Wisata Perbukitan Obelix ini juga berdekatan dengan lokasi wisata lainnya. Mulai dari Tebing Breksi, Candi Prambanan, Candi Ijo, hingga Bukit Watu Payung. Makanya, ketika kamu berlibur kesini, kamu juga bisa mampir sejenak ke tempat-tempat wisata tersebut.
Buat kamu yang ingin berwisata di perbukitan ini, datang saja ke lokasi tempatnya. Perbukitan Obelix terletak di daerah Klumprit 1 dan 2, Sleman, Yogyakarta. Usahakan datang setelah pukul 10.00 WIB karena di jam tersebut tempat wisata ini baru beroperasi.
Fasilitas Wahana yang Tersedia
Kamu nggak perlu khawatir dengan fasilitas dan wahana wisata yang ada di Obelix Hills. Sebab, lokasi wisata ini menawarkan wahana wisata yang nggak mengecewakan buat kamu coba. Misalnya saja wahana wisata makan di atas teras kaca.
Wisata Waduk Cengklik Park : Wahana dan Tiket Masuk Terlengkap
Meskipun terkesan ekstrim, namun wahana makan di atas teras kaca ini bisa menjadi pengalaman yang nggak terlupakan buat kamu. Merasakan cita rasa makanan khas Jogja sembari melihat pemandangan dari atas teras kaca wajib kamu coba saat datang kesini.
Selain itu, ada juga lokasi spot foto bagus yang wajib kamu jadikan sebagai latar belakang foto. Eksplor dan ambil foto di spot-spot tersebut sebanyak-banyaknya hingga kamu puas. Lalu, jangan lupa posting foto-fotonya di laman media sosialmu ya.
Harga Tiket Masuk Wahana
Berapa biaya tiket masuk yang harus kamu bayar untuk menikmati semua fasilitas dan wahana yang tersedia di Perbukitan Obelix? Buat yang belum tahu, harga tiket masuk ke wisata bukit ini cuma berkisar di bawah angka 50 ribu rupiah.
Tiket masuk ke wisata ini pada saat hari-hari biasa adalah 15 ribu rupiah. Sedangkan tiket masuk saat akhir pekan mengalami peningkatan sebanyak 5 ribu rupiah. Artinya, biaya tiket masuk ke wisata ini saat hari Sabtu dan Minggu adalah sebesar 20 ribu rupiah.
Nikmati Pemandangan Alam di Obelix Hills
Destinasi wisata Obelix Hills memang berdekatan dengan tempat wisata lainnya di Yogya. Namun, tempat wisata paling ikonik yang lokasinya dekat dengan bukit ini adalah Candi Prambanan. Nah, sebelum ke Perbukitan Obelix, kamu bisa mampir sejenak melihat indahnya peninggalan sejarah dari masa lampau ini.
Setelah puas menikmati arsitektur Candi Prambanan, saatnya kamu menenangkan pikiran dengan mampir ke wisata alamnya. Beberapa wisata alam yang lokasinya dekat dengan kawasan candi adalah wisata Tebing Breksi dan Perbukitan Obelix.
Nikmatilah pemandang senja dari atas perbukitan sembari menyeduh secangkir kopi panas. Momen-momen ini bisa kamu jadikan sebagai waktu untuk merilekskan pikiran sekaligus tubuh dari berbagai macam aktivitas yang melelahkan.