Cityawesome.com – Rekomendasi objek wisata Solo. Solo menjadi salah satu kabupaten di Indonesia yang cocok untuk dijadikan sebagai tujuan wisata terbaik. Bagaimana tidak di sana terdapat berbagai objek wisata yang cukup bisa di andalkan. Selain itu saat berlibur ke Solo juga memungkinkan kamu untuk berlibur dengan hemat. Hal tersebut di karenakan biaya hidup di Solo yang memang cenderung rendah.
Jika kamu penasaran ingin menghabiskan waktu berlibur di sana, berikut ini beberapa rekomendasi tempat wisata favorit Solo untuk di jadikan pilihan.
1. Keraton Surakarta Hadiningrat
Merupakan salah satu objek wisata yang terbilang cukup populer. Keraton Surakarta Hadiningrat bisa menjadi salah satu objek wisata tujuan yang bisa di kunjungi. Berada di Alun-alun lor, Kidul, di mana di sana terdapat museum yang menampilkan benda – benda koleksi peninggalan kerajaan sehingga cocok untuk di jadikan wisata edukasi.
2. The Lawu Park
Meruppakan salah satu objek wisata favorit di Solo yang bisa kamu kunjungi. The Lawu Park berada di kaki gunung Lawu di mana kamu bisa melakukan berbagai aktifitas di dalamnya seperti hiking, forest walk, sky walk, dan masih banyak lagi yang lainnya. Tidak hanya itu saja, keindahan pemandangan sekitar juga terbilang cukup memanjakan mata dengan suasana yang asri dan menyejukkan. Untuk bisa mengunjungi The Lawu Park, nantinya kamu akan di kenakan tarif sebesar Rp 15 ribu.
3. Taman Balekambang
Rekomendasi tempat wisata lainnya yang ada di Solo dan sayang untuk di lewatkan adalah Taman Balekembang. Berada di Jalan Balekembang No. 1 Surakarta, objek wisata yang satu ini bahkan sudah ada sejak tahun 1921. Nantinya saat berkunjung kesana, kamu akan di manjakan dengan suasana asri yang lengkap dengan pepohonan rimbun. Selain itu berbagai spot foto menarik juga bisa kamu manfaatkan untuk mendapatkan gambar kekinian dan Instagramable.
4. The Heritage Palace
Berada di Honggobayan, Kartasura, kamu bisa mengunjungi The Heritage Palace sebagai salah satu objek wisata yang tidak pernah sepi pengunjung. Nantinya saat kamu berkunjung kesana, kamu akan melihat berbagai bangunan bersejarah, mobil anantik, museum 3D, bahkan hingga Omah Wallik. Harga tiket yang di kenakan untuk objek wisata ini adalah berkisar Rp 55 ribu.
5. Museum Batik Danar Hadi
Solo terbilang populer dengan batiknya yang memiliki keindahan berbeda. Untuk itu, menghabiskan waktu berlibur dengan berkunjung ke Museum Batik Danar Hadi bisa menjadi rekomendasi terbaik. Berada di Jalan Brigjend Slamet Riyadi, Sriwedari No.261, nantinya kamu akan melihat aneka macam koleksi batik dengan berbagai corak yang ada di Indonesia.
6. Pandawa Water World
Liburan di wahana air tentunya menjadi pilihan terbaik untuk bisa di kunjungi bersama keluarga. Pandawa Water World berlokasi di Solo Baru yang sekaligus merupakan tempat wisata terbesar di Indonesia. Tidah tanggung-tanggung bahkan di dalamnya terdapat 27 wahana air yang akan membuat semua wisatawan menjadi puas.
7. Taman Sriwedari
Alternatif wisata Solo lainnya yang sayang untuk dilewatkan adalah Taman Sriwedari. Di mana tempat ini merupakan taman bersejarah yang sudah ada sejak zaman Pakabuwana X. Selain itu di sana juga terdapat gapura bertuliskan Kresno Duto yang menggambarkan epos Mahabharata. Bahkan taman yang satu ini sempat di jadikan sebagai lokasi penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) pada tahun 1948.
8. Grojongan Sewu
Kurang lengkap jika berkunjung ke Solo namun tidak ke air terjun. Grojongan Sewu bisa menjadi alternatif terbaik untuk kamu menghabiskan waktu berlibur di sana. Lokasinya berada di Jalan Waya Tawangmangu, Karang Anyar, tempat ini memiliki akses yang mudah untuk dilalui kendaraan baik motor maupun mobil. Untuk bisa sampai kesana nantinya kamu akan di kenakan tarif sekitar Rp 18 ribu.
Demikan beberapa rekomendasi objek wisata Solo terbaik dan populer yang bisa kamu kunjungi. Berkunjung ke Solo pastikan untuk tidak melewatkan salah satu dari objek wisata yang telah di sebutkan.***