Cityawesome.com – Rekomendasi pantai terbaik di Banten. Liburan menjadi hal yang paling di tunggu – tunggu oleh siapapun. Namun liburan bisa di katakan menyenangkan hanya jika kamu menemukan tempat yang pas dan sesuai dengan keinginan.
Salah satu destinasi liburan yang tidak pernah ada matinya adalah pantai. Di sana kamu akan bisa menghabiskan waktu sekaligus menikmati keindahan alam yang luar biasa.
Berbicara mengenai pantai, di Indonesia sendiri sebagai negara kepulauan tentu saja memiliki banyak sekali pantai yanag indah untuk dikunjungi. Bahkan mungkin jika berbicara pantai Indonesia tidak akan pernah ada habisnya.
Nah kali ini Cityawesome akan membahas mengenai pantai yang berada di wilayah Banten nih. Jika kamu ingin berencana untuk berkunjung ke provinsi yang satu ini, jangan lewatkan keindahan pantai yang tersedia di sana.
Berikut ini beberapa pantai di Banten yang bisa menjadi rekomendasi terbaik untuk kamu kunjungi.
1. Pantai Anyer
Kamu bisa menjadikan pantai Anyer sebagai rekomendasi terbaik untuk kamu kunjungi. Bagaimana tidak, pantai yang satu ini terbilang sanngat terkenal dan tidak pernah kehilangan pengunjungnya setiap tahun.
Beragam wisata air bisa kamu nikmati di pantai yang satu ini mulai dari snorkeling, diving, banana boat, jet ski, dan masih banyak lagi yang lainnya.
2. Pantai Carita
Merupakan salah satu pantai yang cukup populer di Provinsi Banten. Oleh karenanya pantai Carita tidak pernah sepi pengunjung setiap tahunnya.
Di sana nantinya kamu akan bisa menikmati keindahan sunset yang indah sambil menghabiskan waktu menjelang malam. Bahkan air laut dan pasir dipantai ini juga terlihat sangat bersih dan juga jernih.
Selain itu kamu juga bisa melakukan aktivitas snorkeling, hingga banana boat yang tersedia di sana.
3. Pantai Ciputih
Sesuai dengann namanya, pantai yang satu ini sangat populer karena pasirnya yang sangat putih. Hanya saja lokasi nya terbilang cukup jauh dan berada di ujung barat pulau Jawa tepatnya di kecamatan Sanur, kabupaten Pandeglang.
Saat berkunjung kesana nantinya kamu akan menikmati beragam fasilitas yang terbilang lengkap. Selain itu kamu juga akan bisa melakukan snorkeling untuk melihat keindahan biota bawah laut yang spektakuler.
Tidak hanya itu saja, untuk bisa snorkeling di tempat terbaik, kamu bisa memilih dengan membayar 500ribu / hari. Tentunya kamu akan mendapatkan pengalaman yang sebelumnya tidak kamu dapatkan.
4. Pantai Florida
Rekomendasi pantai indah lainnya yang bisa kamu kunjungi di provinsi Banten adalah pantai Florida. Pantai Florida sendiri masih termasuk dalam bagian pantai Anyer. Di sana kamu akan bisa menikmati keindahan sunset disore hari tepat di tengah pantai.
Selain itu kamu juga akan bisa melihat secara langsung gunung Krakatau dari pantai yang satu ini. Hal tersebut di karenakan jarak gunung Krakatau yang memang tidak jauh dari pantai Florida.
Fasilitas yang mumpuni juga bisa kamu rasakan di pantai yang memiliki hamparan pasir putih yang sangat luas ini.
5. Pantai Tanjung Lesung
Menjadi pantai yang memiliki tanjung berbentuk lesung. Pantai Tanjung Lesung bisa menjadi rekomendasi terbaik untuk kamu kunjungi.
Selain itu, pantai yang satu ini menjadi salah satu pantai yang di kembangkan langsung oleh pemerintah sehingga masuk dalam kawasan ekonomi pariwisata di sana.
Oleh karenanya pantai Tanjung Lesung ini memiliki beragam fasilitas yang terbilang sangat lengkap. Bahkan hampir semua wisata air bisa kamu nikmati mulai dari Snorkeling, diving, bahkan trip ke ujung kulon juga bisa kamu rasakan di sana.
Nah itulah beragam pantai terbaik yang berada di provinsi Banten untuk bisa kamu kunjungi. Dengan semua fasilitas yang dis ediakan, beberapa pantai terbaik di Banten ini memang layak untuk dikunjungi paling tidak sekali seumur hidup.***