Cityawesome.com – Kolam renang Panghegar Waterboom. Mengunjungi kolam renang menjadi keseruan tersendiri yang bisa kamu rasakan. Terlebih jika mengajak keluarga dan anak-anak, bermain air akan memberikan pengalaman liburan yang mengesankan. Seperti salah satu kolam renang yang cukup populer yakni Panghegar Waterboom. Berlokasi di Bandung yang tidak jauh dari pusat kota bahkan dari objek wisata lainnya.
Jika tertarik ingin berkunjung ke Panghegar Waterboom, berikut beberapa ulasan untuk kamu ketahui agar bisa menjadikan objek wisata yang satu ini sebagai tujuan. Terlebih lagi harga tiket untuk masuk ke koam renang ini terbilang cukup terjangkau sehingga bisa menjadi tempat terbaik untuk kamu berkunjung kesana.
Lokasi, jam operasional, dan harga tiket
Kolam renang Panghegar Waterboom berlokasi di pusat kota Bandung tepatnya di Jalan Mengger Tengah No. 37 Bandung Kidul. Di mana kolam ini di buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai dengan 17.00 WIB. Untuk harga tiketnya sendiri terbilang cukup terjangku terlebih dengan fasilitas dan wahana yang cukup lengkap yakni Rp 60 ribu untuk Weekday dan Rp 75 ribu untuk Weekend.
Harga tiket tersebut tentunya tidak terlalu mahal dan terbilang normal seperti objek wisata lainnya yang ada di Bandung. Namun memilih kolam renang yang satu ini akan memberikan rasa puas dan tentu akan sesuai dengan harga tiketnya.
Wahana Panghegar Waterboom
Berbagai wahana bisa kamu mainkan di kolam renang Panghegar Waterboom ini. Berikut beberapa wahana menarik yang tersedia di Panghegar Waterboom untuk kamu ketahui :
- New Giant Slider
Merupakan seluncuran yang akan menguji adrenalin. Terbilang cukup panjang dan berkelok-kelok sehingga membuat jantung menjadi berdebar-debar. Bahkan tidak jarang juga pengunjung takut untuk bermain di wahana yang satu ini. - Ember Tumpah
Sesuai dengan namanya, wahana yang satu ini merupakan ember raksasa yang di isi penuh dengan air hingga hilang keseimbangan dan tumpah menyiram pengunjung yang ada di bawahnya. - Kolam Arus
Kamu bisa menikmati kolam arus seperti halnya sungai. Di mana kamu bisa di bawa sesuai arus yang ada. - Kolam Mini
Panghegar Waterboom menyediakan kolam mini yang di sediakan khusus untuk anak usia mulai dari 5 hingga 9 tahun. Selain itu kedalaman kolamnya sangat dangkal sehingga kamu tidak perlu khawatir anak akan tenggelam.
Fasilitas yang tersedia
Objek wisata yang satu ini terbilang memiliki fasilitas yang cukup lengkap. Sehingga kamu tidak perlu mengkhawatirkan apapun saat berkunjung ke objek wisata yang satu ini. Adapun beberapa fasilitas yang bisa kamu rasakan di dalamnya antara lain adalah lahan parkir yang luas, kolam renang dengan berbagai ukuran, waterboom, kafe, rumah makan, penyewaan alat renang, kamar mandi, ruang bilas, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Nah itulah beberapa penjelasan mengenai Panghegar Waterboom untuk kamu ketahui. Berkunjung ke wisata kolam air yang satu ini memungkinkan kamu untuk menikmati keseruan yang berbeda jika di bandingkan dengan berwisata di tempat biasa. Selain itu di sana juga tersedia kantin untuk kamu sekedar bersantai dan menikmati makanan setelah lelah berenang.
Baca Juga :
- Tiket dan Wahana Seru Kolam Renang Pasir Putih Depok
- 6 Rekomendasi Tempat Dugem yang Populer dan Seru di Bandung
- Wahana dan Harga Tiket Upside Down World Bandung
- Review Mercusuar Cafe Bandung yang Khas dan Menarik
- Dago Dream Park Bandung, Objek Wisata Terbaik untuk Keluarga
***