Cityawesome.com – Lava Tour Merapi. Lava Tour Merapi merupakan perjalanan yang memungkinkan kamu untuk berpetualang secara ekstrem di Gunung Merapi. Namun Lava Tour Merapi sendiri biasanya di lakukan dengan menggunakan Jeep dengan melewati jalanan yang berbatu.
Selain itu nantinya akan ada berbagai aktifitas yang bisa kamu lakukan sekaligus menikmati keindahan wisata alam yang mengagumkan.
Untuk titik awalnya sendiri biasanya akan di mulai dari Kaliurang atau Kaliadem. Hanya saja biaya sewa Jeepnya berbeda-beda dan bergantung dengan type Jeep yang kamu gunakan.
Nah untuk kamu yang penasaran berapa harga sewa Jeep untuk melakukan Lava Tour Merapi. Berikut akan di berikan penjelasannya !
Lava Tour Merapi
Paket wisata Lava Tour Merapi akan berbeda-beda dan memungkinkan kamu untuk menyusuri sisa erupsi Gunung Merapi. Dengan menggunakan Jeep kamu akan menikmati berkeliling bersama keluarga dan sahabat.
Tiap 1 kendaraan Jeep klasik biasanya di isi dengan maksimal 3 hingga 4 penumpang. Selain itu ada berbagai titik kunjungan yang bisa kamu datangi yakni Museum Sisa Hartaku, Bunker Merapi, Batu Alien, The Lost World Castle, dan masih banyak lagi yang lainnya.
Nantinya di sepanjang jalan, kamu akan melihat langsung efek dari erupsi gunung Merapi tepatnya pada tahun 2010. Bahkan kamu juga akan bisa menemukan desa Almarhum Mbah Maridjan.
Keseruan lainnya yang bisa kamu rasakan saat berkunjung ke Lava Merapi ini adalah di mana terdapat pemandangan indah yang mengagumkan. Terlebih saat sunrise dan sunset yang memungkinkan kamu mendapatkan pengalaman liburan yang mengesankan.
Paket Lava Tour Merapi
Seperti yang sudah di jelaskan sebelumnya, berbicara mengenai harga paket tentu akan berbeda tergantung pada type Jeep yang ingin di gunakan dan durasi waktu.
Nantinya akan ada pilihan trip yakni Short Trip yang berdurasi sekitar 1,5 jam, kemudian ada juga Medium dengan durasi 2 jam, dan Long Trip dengan durasi sekitar 2,5 hingga 3 jam. Untuk kapasitas penumpang, setiap Jeep hanya mampu menampung maksimall 4 penumpang dewasa termasuk supir.
Setidaknya ada 4 paket tour yang bisa kamu pilih dan sesuaikan yakni :
1. Sunrise Trip
Di mana biasanya sunrise trip memiliki durasi sekitar 2,5 jam dengan titik pemberhentian yakni di Bunker Kaliadem, Batu Alien, dan Museum Sisa Erupsi. Untuk harganya sendiri yakni berkisar Rp 450 ribuan.
2. Short Trip
Dengan durasi 1 jam hingga 1,5 jam, kamu bisa menikmati berpetualang dengan paket short trip. Namun pada paket ini kamu hanya mendapatkan 2 titik pemberhentian yang bisa di pilih antara Museum sisa merapi, Batu Alien, Bunker Kaliadem, atau Petilasan Rumah Mbah Maridjan. Untuk harganya, paket Short Trip berkisar di Rp 350 ribuan.
3. Medium Trip
Paket trip yang satu ini mengharuskan kamu membayar biaya sewa sekitar Rp 450 ribu. Dimana nantinya kamu akan mendapatkan 3 titik pemberhentian dengan pilihan Museum sisa Erupsi, Batu Alien, Bunker Kaliadem, Stone Henge, Kali Kuning, atau Petilasan Rumah Mbah Maridjan. Untuk durasi waktunya sendiri kurang lebih 2 jam.
4. Long Trip
Merupakan paket trip dengan durasi terlama yakni kurang lebih 2 hingga 2,5 jam. Untuk harga paket ini berkisar yakni Rp 550 ribuan dengan 4 titik pemberhentian yang bisa di pilih mulai dari Museum sisa erupsi, Batu Alien, Bunker Kaliadem, Petilasan Rumah Mbah Maridjan, Kali Kuning, dan Bukit Glagahsari Klangon.
Demikian informasi mengenai harga paket Lava Tour Merapi untuk kamu ketahui. Tidak hanya itu saja nantinya kamu akan bisa mendapatkan berbagai fasilitas tour seperti Jeep dengan supir, masker agar terlindung dari debu, dan helm keselamatan.
Nikmati perjalanan seru berkunjung dan mengikuti aktifitas wisata Lava Tour Merapi !
Baca Juga :
- Wisata The World Landmark Merapi Park Jogja, Tiket Masuk dan Fasilitas
- Informasi Lengkap Wisata Gunung Merapi Terbaru
- Wisata Boyolali Terbaru, Tiket Terjangkau dan Lengkap Fasilitas
- 5 Fakta Menarik Pegunungan Himalaya, Bikin Merinding !
***