Bugis Waterpark Adventure Makassar : Tiket dan Wahana Terbaru !

Cityawesome.com – Bugis Waterpark Adventure. Memilih wisata air saat menghabiskan waktu berlibur bersama keluarga menjadi hal menarik yang sayang untuk dilewatkan. Nah untuk kamu yang berdomisili atau berada di sekitar Makassar, Sulawesi Selatan bisa datang ke Bugis Waterpark Adventure .

Ada berbagai wahana permainan air yang menyenangkan dan terbilang cukup lengkap. Tidak hanya untuk anak-anak, nyatanya Bugis Waterpark Adventure bisa di nikmati oleh orang dewasa juga lho.

Pada artikel kali ini akan di berikan informasi mengenai wisata air Bugis Waterpark Adventure yang harus di ketahui sebelum berkunjung. Simak ulasan berikut !

Lokasi, harga tiket, dan jam operasional

Objek wisata air Bugis Waterpark berlokasi di Jl. Kutacane Utara No.5, Antang, Manggala, Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia, 90231. Tepatnya sekitar 11 KM dari pusat kota Makassar dan membutuhkan waktu sekitar 30 menit untuk bisa sampai ke lokasi tujuan.

Sedangkan untuk harga tiket masuknya sendiri masih bisa di katakan terjangkau dengan banyaknya fasilitas dan wahana yang tersedia. Adapun tarif tiket yang harus di bayarkan yakni sekitar Rp 70 ribu perorang baik weekday maupun weekend. Namun harga tiket tersebut belum termasuk biaya parkir kendaraan.

Untuk jam operasionalnya, wisata Bugis Waterpark Adventure di buka setiap hari mulai jam 09.00 sampai dengan 17.00 WIB.

Wahana dan aktifitas seru Bugis Waterpark

Bugis Waterpark menyediakan kolam renang dengan berbagai ukuran baik untuk anak maupun orang dewasa. Selain kolam renang, ada juga aneka wahana dan beragam atraksi unik dan menyenangkan. Adapun beberapa wahana yang tersedia di sana yakni :

  • Multislide dan Free Fall
  • Body Slide
  • Black Hole
  • Rafting Slide
  • Whirpool
  • Kidspool
  • Dan masih banyak lagi yang lainnya.

Sebagai informasi tambahan, Bugis Waterpark terdiri dari 3 zona yakni Kampong Rilau (Kampung Nelayan), Alabuang (Pelabuhan), dan Goa Batu Kalibampa (Goa Kupu-kupu).

Fasilitas wisata Bugis Waterpark Adventure

Tidak hanya wahana wisatanya saja yang terbilang cukup lengkap. Bugis Waterpark juga di lengkapi dengan berbagai fasilitas penunjang yang cukup menarik dan bisa di manfaatkan. Berikut beberapa fasilitas wisata Bugis Waterpark :

  • Area parkir yang cukup luas
  • Gazebo
  • Mushola
  • Toilet
  • Loker untuk menyimpan barang bawaan berharga
  • Tempat makan

Nah untuk gazebonya sendiri tersedia dalam bentuk standar dengan harga sewa sekitar Rp 150 ribuan. Selain itu tersedia juga jenis lain yang terkesan cukup mewah namun dengan biaya sewa lebih tinggi yakni sekitar 1,2 juta.

Tips berkunjung ke Bugis Waterpark Adventure

Ada beberapa tips yang harus di perhatikan saat ingin berkunjung ke Bugis Waterpark. Hal ini bertujuan agar kunjungan wisata kesana memberikan keseruan dan pengalaman yang sulit di lupakan. Berikut beberapa tipsnya :

  • Datang di awal waktu.
  • Pastikan kamu membawa pakaian ganti.
  • Jangan lupa makan terlebih dahulu sebelum berangkat.
  • Sebaiknya untuk menyimpan barang berharga seperti jam, HP dan lainnya kedalam loker yang tersedia.
  • Jika berkunjung membawa anak, sebaiknya untuk selalu memperhatikan pergerakan anak.
  • Jangan berenang terlalu lama.
  • Hindari keramaian.

Demikian informasi mengenai Bugis Waterpark Adventure yang bisa di kunjungi. Dapatkan keseruan berlibur bersama keluarga dengan mengunjungi objek wisata yang satu ini.

Baca Juga :

***