7 Kedai Kopi Keren Dan Kekinian Yang Populer Di Jakarta

Cityawesome.com – Kedai kopi kekinian Jakarta. Kedai kopi saat ini menjadi tempat nongkrong yang memenuhi setiap tempat di ibukota. Hal tersebut di karenakan keseruan yang kerap di lakukan oleh anak muda untuk sekedar nongkrong hingga untuk mengerjakan tugas sekolah dan pekerjaan kantor.

Terutama untuk kamu yang tinggal di wilayah Jakarta, pada artikel kali ini akan di jelaskan mengenai rekomendasi kedai kopi terbaik dan kekinian yang ada di Jakarta untuk bisa kamu kunjungi.

1. Cliq Coffee & Kitchen

Berbagai menu makanan lezat bisa menemanimu saat berkunjung ke Cliq Coffee & Kitchen. Mulai dari Chicken salad andaliman, taliwang chicken noodles, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Selain itu kedai kopi yang satu ini juga memiliki interior yang di dominasi dengan warna cerah sehingga memungkinkan kamu untuk merasakan kenyamanan saat berkunjung.

Kedai yang satu ini di buka setiap hari mulai pukul 10.00 – 22.00 WIB dengan harga menu mulai dari Rp. 20ribuan.

Lokasi: Jl. Cipaku I No.9A, RT.2/RW.4, Petogogan, Kec. Kby. Baru, Jakarta Selatan

2. Jakarta Coffee House

Kedai kopi yang satu ini menjadi salah satu yang populer karena menyejikan beragam biji kopi untuk bisa kamu pilih sesuka hati.

Beberapa yang menjadi favorit bagi kebanyakan pengunjung adalah black coffee, cookies latte, avocado latte, bahkan hingga minuman non coffee yang juga bisa kamu nikmati seperti mega mocha.

Kedai yang buka setiap hari mulai pukul 06 – 24.00 ini memiliki harga jual yang terjangkau yakni mulai dari Rp 10ribuan.

Lokasi: Jl. KH. Wahid Hasyim No.59, RT.1/RW.3, Kb. Sirih, Kec. Menteng, Jakarta Pusat

3. Kopi Mangat

Menjadi salah satu yang tidak pernah sepi dari pengunjung. Kedai yang satu ini memiliki desain interior yang menarik sehingga banyak pengunjung yang melakukan swafoto di dalamnya.

Selain itu kedai kopi mangat juga menyediakan berbagai menu unik seperti mie aceh lobster dengan citarasa yang menggugah selera. Bahkan beberapa nama kopinya juga di buat secara khusus mulai dari kupi ningrat, kupi sanngerabic, dan msih banyak lagi yang lainnya.

4. Kopi Nako

Merupakan salah satu kedai kopi yanag populer karena desain interiornya yang sangat kekinian. Kopi Nako sangat cocok untuk kamu yang sekedar ingin menyelesaikan tugas sekolah maupun pekerjaan kantor.

Selain itu, berbagai menu favoritnya juga memiliki rasa yang cukup menggugah selera mulai dari es kopi nusantara, es kopi sayang, bahkan hingga roti goreng ala Nako.

5. My Kopi O!

Rekomendasi kedai kopi kekinian lainnya yang sayang untuk di lewatkan adalah My Kopi O! Di dalamnya terdapat berbagai menu pilihan dengan rasa yang sulit di lupaan.

Selain itu desain interior yang di sajikan memungkinkan kamu untuk tidak merasakan bosan saat berkunjung kesana.

Kedai satu ini di buka setiap hari mulai pukul Rp 12.00 – 22.00 WIB.

Lokasi: Cilandak Town Square, Lantai 1, Unit C021-23, RT.2/RW.1, West Cilandak, Jakarta Selatan

6. Sleepless Owls Coffee & Street Food

Saat ingin menyelesaikan pekerjaan atau sekedar bertemu dengan teman, kamu bisa berkunjung ke Sleepless Owls Coffee & Street Food.

Sesuai dengan namanya, kedai satu ini mengusung konsep banagunan eye catching yang memungkinkana kamu untuk tidak merasakan kantuk saat berkunjung kesana.

Selain itu kelezatan dari berbagai menu makanan dan minuman yang tersedia juga melengkapi kenyamanan kamu untuk datang ke kedai yang buka dari pukul 09.00 – 22.00 WIB.

Lokasi: Jl. Tebet Utara Dalam No.27, RT.7/RW.2, Tebet Tim., Kec. Tebet, Jakarta Selatan

7. Upnormal Coffee Roasters

Warunk Upnormal memang menjaadi salah satu yang paling populer dan tidak pernah kekurangan pengunjung. Hal tersebut di karenakan harga menu yang murah yaknik mulai dari Rp 10ribuan hingga desain interiornya yang sangat kekinian.

Disana kamu bisa menikmati berbagai menu yang cocok untuk kamu pemilik lidah Indonesia, karena menu favorit disana adalah Indomie dan juga cireng.

Kedai yang satu ini dibuka setiap hari mulaia pukul 11.00 WIB hingga 20.30 WIB.

Lokasi: Jl. Raden Saleh Raya No.47, RT.1/RW.4, Cikini, Kec. Menteng, Jakarta Pusat

Itulah beberapa kedai kopi keren dan kekinian yang populer di Jakarta untuk bisa kamu kunjungi. Dari beberapa tempat yang telah disebutkan, manakah yanag pernah kamu kunjungi?***