Info lokasi dan Aktivitas Menarik Wisata Pulau Lemukutan

Pulau Lemukutan menjadi salah satu destinasi wisata menarik di Kalimantan Barat. Di mana wisata ini terbilang cukup populer akan keindahan wisata bawah laut. Untuk lokasinya sendiri sebenarnya tidak terlalu jauh dari kota Pontianak dan selalu ramai setiap harinya. Bahkan tidak main-main, untuk luas wilayah Pulau Lemukutan sendiri mencapai hingga lebih dari 12 ribu KM.

Penasaran ingin berkunjung dan berlibur di sana? Simak ulasan di bawah ini untuk mendapatkan penjelasan lebih lengkap !

Lokasi, harga tiket, dan jam operasional

Pulau Lemukutan beralamatkan di Sungai Raya Kepulauan, Bengkayang, Kalimantan Barat, Indonesia. Tepatnya berjarak sekitar 115 KM dan membutuhkan waktu sekitar 3 jam untuk bisa sampai kesana.

Untuk tarif tiket masuknya sendiri gratis. Namun jika ingin melakukan trip Pulau Lemukutan akan di kenakan biaya paket sebesar Rp 180 ribu sampai 290 ribuan perorang. Sedangkan untuk jam operasional, wisata Pulau Lemukutan di buka setiap hari selama 24 jam. Dengan begitu kamu bisa datang kapan saja sesuai keinginan.

Aktivitas menarik wisata Pulau Lemukutan

Sebagai informasi tambahan, Pulau Lemukutan sendiri berasal dari nama Desa Lemukutan. Di mana berdasarkan cerita rakyat, desa tersebut memiliki bentuk yang seperti lembu. Selain itu di karenakan kondisi hutan yang tropis dan terjaga, maka tidak heran jika wilayahnya terasa alami.

Adapun beberapa aktivitas menarik yang bisa di lakukan di Pulau Lemukutan yakni :

1. Naik Perahu

Untuk menuju Pulau Lemukutan, maka pengunjung di haruskan untuk melakukan perjalanan menggunakan perahu. Namun jangan khawatir karena keindahan pulau serta pemandangan sekitarnya cukup mengagumkan. Warna air laut yang biru kehijauan membuat panoramanya cukup memanjakan mata. Kemudian semakin mendekati wilayah daratan, maka pengunjung akan di sajikan keindahan air laut yang jernih. Tidak sedikit juga beragam ikan serta terumbu karang bisa terlihat di balik permukaan air.

2. Pesona Bawah Laut

Jika kamu menyukai aktivitas wisata bawah laut. maka Pulau lemukutan bisa menjadi opsi terbaik yang bisa di pilih. Bagaimana tidak, pengunjung akan bisa berenang dan menyelam di air laut yang jernih. Bahkan sangking jernihnya, maka kamu kemungkinan akan bisa melihat beragam satwa seperti ikan, kura-kura, bahkan hingga kepiting.

3. Piknik

Lokasi wilayah Pantai Lemukutan terbilang cukup ramah untuk pengunjung. Terlebih jika kamu datang bersama teman dan keluarga, maka aktivitas piknik santai bisa di pilih.

4. Berenang

Di karenakan air laut di wilayah Pulau Lemukutan terbilang jernih, maka kamu bisa berenang dan bermain air untuk sekaligus merasakan kesegarannya. Selain itu tidak ketinggalan juga keindahan pemandangan pantai di sekitar pulau.

5. Bermain Kano

Aktivitas menarik lainnya yang bisa di lakukan di Pulau Lemukutan adalah bermain kano. Di mana selain melatih kekuatan fisik, kamu juga akan di manjakan dengan panorama laut yang indah saat berkeliling menggunakan kano.

Fasilitas wisata Pulau Lemukutan

Wisata Pulau Lemukutan sendiri memiliki fasilitas yang terbilang cukup memadai. Bagaimana tidak. bagi wisatawan yang ingin melakukan snorkeling maka di sarankan untuk mempersiapkan perlengkapan di titik keberangkatan. Menariknya lagi di sana tersedia jejeran kios yang menjajakan cinderamata khas pulau Lemukutan.

Nah itulah ulasan seputar wisata Pulau Lemukutan di Kalimantan yang bisa menjadi opsi terbaik liburan bersama teman dan keluarga. Dapatkan pengalaman berlibur seru dengan keindahan alam yang natural disana.

Baca Juga :

***