Sejak zaman dulu, peradaban Suku Inca memang terkenal lebih maju dan cerdas daripada peradaban bangsa lainnya. Oleh sebab itu, tak heran kalau Suku Inca meninggalkan banyak sekali warisan yang menakjubkan.
Bila menelisik dari asal-usulnya, warisan peninggalan yang ada hingga sekarang telah membuktikan betapa besarnya peradaban suku tersebut di masa lampau. Jika kamu penasaran dengan sejarah dan peninggalan Suku Inca, kamu bisa menyimak ulasannya di bawah ini:
Asal-usul Sejarah Suku Inca
Menurut mitosnya, peradaban Suku Inca berasal dari kisah tiga gua yang cukup terkenal. Gua tersebut adalah Sutiq T’qu, Gua Maros T’qu, dan Qhapaq T’uqu. Dari situlah cerita tentang asal-usul Suku Inca bermula.
Konon katanya, seorang nenek moyang bangsa Inca merupakan keturunan dari Dewa Matahari. Setelah membunuh saudaranya, Ayar Manco memimpin empat saudara perempuannya untuk melewati hutan rimbun.
Kemudian, mereka berlima tinggal menetap di sekitar Cusco, Peru. Karena itulah, Ayar Manco terkenal sebagai kaisar Suku Inca yang pertama. Mitos cerita tersebut berkembang hingga sekarang banyak dipercaya oleh khalayak luas.
Peninggalan Peradaban Suku Inca
Meski belum semaju sekarang, nenek moyang Suku Inca sudah mengenal dan bisa membuat berbagai macam teknologi sederhana untuk aktivitas sehari-hari. Teknologi sederhana hasil buatan Suku Inca ini merupakan cikal bakal dari munculnya peralatan memasak dan berburu di peradaban tersebut.
Ada banyak warisan kuno peninggalan Suku Inca yang masih dikagumi hingga sekarang. Bahkan beberapa di antaranya telah menjadi warisan peradaban kuno terkemuka di dunia. Kalau kamu penasaran, berikut ini adalah daftar peninggalan Suku Inca yang akan membuat kamu tercengang.
1. Ollantaytambo
Setelah perang selesai dan peradaban Suku Inca berhasil takluk di bawah kekuasaan Raja Pachacuti, maka raja membuat sebuah tempat irigasi. Mulanya, tempat tersebut bertujuan untuk membumihanguskan kota. Namun pada akhirnya beralih menjadi tempat irigasi di sekitar Lembah Urubamba.
Saat pembangunan situs ini selesai, suku Inca pun menjadikan Ollantaytambo sebagai benteng untuk pertahanan diri dari serangan Spanyol. Sampai sekarang, situs ini menjadi salah satu daya tarik wisata yang berlibur ke Peru.
2. Llactapata
Inilah salah satu peninggalan peradaban kuno Suku Inca yang sering membuat orang terheran-heran. Llactapata merupakan penemuan teknologi pembangunan yang menggunakan konsep High Town.
Tempat semacam ini dulunya berfungsi sebagai tempat untuk menyimpan makanan atau sebagai produksi. Biasanya, Llactapata terletak di daerah yang tinggi. Salah satu peninggalan Llactapata yang berhasil ditemukan berada di ketinggian 2,8 mdpl.
Akan tetapi, ketika perang terjadi, Manco Inca Yupanqui pernah membakar tempat ini untuk melindungi diri dari serangan pihak Spanyol. Meski sisa-sisa peninggalan Llactapata tak lagi seutuh dulu, tapi kamu tetap bisa melihat bekas pembangunannya yang luar biasa.
3. Choquequirao
Secara harfiah, Choquequirao memiliki arti buaian dari emas. Tempat ini terdiri dari tangga-tangga yang membentuk 180 teras. Choquequirao memiliki arsitektur yang khas dan berbeda dari Machu Picchu dan lokasinya pun jauh lebih luas.
Jika kamu mau mengunjungi tempat ini, kamu perlu berjalan kaki atau menunggangi kuda. Lokasinya yang jauh dan tinggi mungkin akan membuat kamu berpikir dua kali sebelum memutuskan datang kesini. Meski begitu, Choquequirao tetap layak untuk kamu kunjungi sambil belajar sejarah.
4. Pulau Sol
Sebagai salah satu tempat wisata yang menakjubkan, Pulau Sol ternyata menyimpan jejak sejarah yang tak kalah menakjubkan. Tempat berjuluk Island of the Sun ini dulunya merupakan pulau berbukit dengan banyak bebatuan yang berlokasi di selatan Danau Titicaca.
5 Suku Kanibal di Dunia Pemakan Daging Manusia
Menurut legenda Suku Inca, pulau ini terbentuk akibat banjir besar yang surut di sekitar wilayah tersebut. Untuk memperingati fenomena tersebut, pada akhirnya Suku Inca membuat monumen pemujaan di pulau tersebut. Beberapa situs pemujaan tersebut adalah Batu Suci dan labirin batu bernama Chicana.