Cityawesome.com – Wisata Ranu Manduro. Di Mojokerto Jawa Timur terdapat salah satu objek wisata yang cukup viral yakni Ranu Manduro, di mana keindahan wisatanya membuat siapapun menjadi tercengang. Banyak wisatawan yang menganggap keindahan wisata Ranu Manduro serupa dengan alam di Selandia Baru.
Lalu bagaimana sebenarnya Ranu Manduro? Berikut ini beberapa informasinya untuk kamu !
Wisata viral Ranu Manduro
Merupakan objek wisata alam buatan yang cukup viral dan banyak di beritakan di berbagai media. Ranu Manduro dulunya merupakan bekas galian tambang C. Di mana keindahan alamnya berupa perbukitan dan pegunungan yang membuat siapapun terpana.
Selain itu saat berkunjung kesana, nantinya kamu bisa melakukan berbagai aktifitas swafoto dengan background alam yang memukau.
Lokasi, harga tiket, dan jam operasional
Siapapun bisa memilih Ranu Manduro sebagai salah satu tujuan wisata di Jawa Timur. Lokasinya sendiri berada di Desa Mandurono, Kec. Ngoro, Mojokerto, Jawa Timur 61385. Tepatnya berjarak sekitar 30 KM dari pusat kota Mojokerto dan membutuhkan waktu sekitar 1 jam untuk bisa sampai kesana.
Selain itu untuk harga tiketnya sendiri saat ini belum di kenakan retribusi alias masih gratis. Namun untuk tarif tiketnya kamu akan di kenakan Rp 5 ribu untuk setiap kendaraan.
Kamu bisa berkunjung ke wisata Ranu Manduro dengan jam operasional yang di buka setiap hari selama 24 jam.
Daya tarik wisata Ranu Manduro
Ranu Manduro menjadi salah satu lokasi yang memungkinkan kamu menikmati keindahan gunung Penanggungan. Di mana gunung ini memiliki ketinggian yang mencapai 1653 Mdpl. Sehingga akan cukup indah untuk dijadikan sebagai backgroud foto kekinian.
Selain itu ada berbagai spot foto menarik lainnya mulai dari bebatuan, danau kecil, bahkan hingga rumput hijau yang menghampar luas. Tidak sedikit juga pecinta dunia foto yang sengaja datang untuk mengambil keindahan gambar yang ada.
Wisata Ranu Manduro menjadi tempat yang tepat untuk kamu sekedar bersantai dan menghabiskan waktu dengan melihat keindahan pemandangan alam yang mempesona.
Tips berkujung ke Ranu Manduro
Sebagai informasi tambahan bahwa Ranu Manduro pernah sempat di tutup oleh masyarakat setempat. Hal ini di karenakan banyaknya sampah yang di tinggalkan oleh pengunjung. Namun sekarang objek wisata ini sudah di buka kembali untuk bisa kamu nikmati keindahannya. Oleh karena itu perhatikan beberapa tips penting berikut sebelum berkunjung kesana :
- Di karenakan tidak ada biaya retribusi, tentunya tidak ada juga pihak kebersihan yang akan membantu membersihkan sampah dari para pengunjung. Oleh karena itu penting untuk kamu turut dalam menjaga kebersihan sekitar.
- Di sarankan untuk kamu membawa kendaraan roda 2 saja. Mengingat medan jalan menuju ke Ranu Manduro terbilang cukup sempit dan dalam keadaan yang belum teraspal.
- Saat datang di musim hujan, maka nantinya kamu akan melihat rumput yang nampak hijau dan subur. Sebaliknya jika kamu datang di musim panas, maka kamu akan melihat banyaknya debu di jalanan sekitar.
Demikian informasi mengenai objek Ranu Manduro yang bisa kamu kunjungi. Dapatkan pengalaman wisata yang menyenangkan dengan berkunjung ke objek wisata ini.
Baca Juga :
- 8 Deretan Kota Terkecil di Indonesia, Hanya Terdiri 3 Kecamatan?
- Sejarah dan Daya Tarik Wisata Candi Tikus Peninggalan Majapahit
- Daya Tarik, Harga Tiket, dan Aktifitas Wisata Air Terjun Dlundung
- 4 Tempat Camping Terbaik dan Murah di Trawas
***